-->

Belajar Menjadi Hacker : Tahapan yang harus di lalui

banner belajar menjadi hacker

Belajar Menjadi Hacker : Tahapan yang harus di lalui - Halo sobat FHX Tutorial di artikel saya kali ini kita akan membahas tentang panduan lengkap cara menjadi hacker mulai dari yang pemula sampai menjadi profesional. di sini saya nantinya akan memberikan apa saja sh Tahapan - tahapan yang harus di lakukan untuk menjadi hacker handal.

Sebelumnya apakah Mas Baz (penulis artikel ini) seorang hacker ? tentu saja bukan. saya sendiri bukan hacker handal, mastah, suhu, atau apalah itu.. tapi banyak yg Request ke saya untuk membuat artikel tentang belajar menjadi hacker.

  Baca Juga : 7 Film bertemakan hacker yang patut di tonton

jadi sayapun sudah mensurvey orang - orang dari yang katanya hacker sampai yang ngakunya hacker :V lalu menanyakan bagaimana sh cara menjadi Hacker ? apa saja yang harus di pelajari untuk menjadi hacker ? kemudian saya merangkum semua jawaban mereka dan mulai menulis artikel ini.

mungkin alasan kalian mencari - cari artikel tentang Cara menjadi hacker itu karena kalian terinspirasi oleh sesuatu baik itu kalian melihat dari film maupun teman kalian yang menjadi hacker sehingga membuat kalian terobsesi untuk Menjadi hacker dan mulai belajar menjadi hacker.



baiklah kita langsung saja masuk ke Tahapan - Tahapan yang harus di lalui untuk menjadi seorang Hacker Handal

gambar belajar menjadi hacker pemula

1. Mempelajari Jaringan


Apakah kalian pernah menonton Film Who Am i ? dalah salah satu aksinya mereka meretas laptop melalui jaringan wifi di salah satu acara seminar di film itu.

ya memang dalah dunia hacker akan sangat akrab sekali dengan urusan networking, maka dari itu untuk kalian para hacker pemula untuk Mempelajari jaringan dasar merupakan sebuah kewajiban yang harus kalian lakukan.

berikut merupakan Bab - bab jaringan dasar minimal yang harus kalian pelajari untuk mulai belajar menjadi Hacker

1.2 Memahami IP Address


peran utama dalam jaringan yitu IP Address, tahukah kalian apa itu ip Address ? Ip Address atau Internet protokol address merupakan sebuah sistem penamaan atau pengalamatan suatu perangkat yang menggunakan angka sebagai identitasnya. di artikel sebelumnya saya sudah membahas lengkap tentang Pengertian Ip Address dan Kelas - Kelasnya lengkap.

silahkan baca artikel yang sudah saya rujukan tadi karenadi sini saya hanya akan memberikan pembahasan singkatnya saja.

seperti yang sudah saya bahas di postingan Sebelumnya, setiap perangkat yang terhubung ke jaringan pasti mempunyai ip Address baik itu jaringan lokal maupun publik. karena ip address merupakan alamat sebuah perangkat agar perangkat yang satu bisa saling terhubung dengan perangkat yang lainya.

pada umumnya ip address di bagi menjadi tiga kelas. yaitu :

Kelas A: 1.0.0.0 sampai dengan  126.255.255.255
Kelas B: 128.0.0.0 sampai dengan 191.255.255.255
Kelas C: 192.0.0.0 sampai dengan 223.255.255.255

Kelas IP Address pada jaringan lokal biasanya di dasari dengan jumlah network dan hostnya. untuk lebih lengkap tentang network dan host silahkan kalian lihat artikel Pengertian Ip Address Fungsi dan Kelasnya.

untuk saat ini IP Address yang paling sering di pakai yaitu Versi 4 , meskipun Ip Address ini bisa membuat milyaran angka, tetapi jumlah ip Address tersebut juga terbatas dan tidak bisa mencukupi dengan jumlah manusia pada sekarang.

Oleh karena itu Ip address di buat dengan berulang - ulang pada jaringan lokal masing - masing.

ya, ip address tadi merupakan ip lokal dan tidak bisa di gunakan sebagai identitas di Internet. ip lokal hanya bisa di gunakan untuk kebutuhan Jaringan lokas saja.

untuk menghubungkan jaringan lokal ke internet, ip tersebut harus di ubah menjadi ip publik dengan bantuan perangkat NAT.

1.3 PORT


jika sebelumnya kita sudah membahas tentang IP Address untuk identitas perangkat, nah sekarang kita Mempelajari tentang Fungsi port.

Port merupakan sebuah turunan dari identitas perangkat yang mewakili service - service di perangkat tersebut.

port biasanya di tulis bersamaan dengan ip address tepatnya di belakangnya yang di pisahkan dengan tanda titik dua, misal 192.168.1.5:80 di mana 80 merupakan port dari serice HTTP.

jika di ibaratkan ip address seperti sebuah organisasi dan port merupakan anggotanya yg memiliki tugas - tugas tertentu.

penomoran port di tulis secara default, tetapi administrator bisa saja mengganti dengan angka lain untuk kepentingan keamanan.

kenapa kita perlu mempelajari port ? kerera untuk masuk ke dalam sistem target, Hacker perlu melihat service - service yang berjalan dengan melihat port - port yang terbuka.

Biasanya hacker menggunakan tool tambahan seperti Nmap untuk mencari port - port yang terbuka dan melihat service yang berjalan.

1.4 Paham DHCP


DHCP tau Dynamic Host Configuration Protocol merupakan protokol yang berfungsi membagikan atau menggantikan alamat ip Address secara otomatis sertiap client yang terhubung pada Jaringan.

dengan menggunakan server dhcp maka alamat ip yang kita bagikan akan di namis atau berubah - ubah sesuai range yang di atur Oleh administrator, mekanisme inilah pada pembagian ip jaringa seluler pada ISP (internet service provider).

jadi jika kalian menggunakan layanan ISP ip publik yang kalian gunakan merupakan ip dinamis, sedangkan jika kalian ingin Menjadi server kalian harus menggunakan ip publik statis (ip yang tidak berubah).

untuk mengecek ip publik, kalian bisa lihat di whatsmyip

nah sampai di dini sedikitnya kalian sudah paham tentang ip Address, sekarang kita masuk ke bab berikutnya

hackday belajar bahasa pemrograman hacker

2. Belajar Bahasa Pemprograman


Belajar Pemprograman juga sangat penting untuk para calon Hacker agar kalian tidak hanya bisanya cuman menggunakan tool - tool milik orang lain. dengan menguasai bahasa program kalian juga bisa membuat program - program sendiri dan kalian juga bisa membuat virus seperti Trojan, Worm dan masih banyak lagi.

belajar Pemprograman juga sangat penting jika kalian ingin bisa menjadi Hacker game, seperi mengedit point game dan lain sebagainya.

Bahasa program yang paling umum di gunakan adalah HTML/CSS, JavaScript, PHP, C++, C#, C, PYTHON, JAVA, ruby, VB. memang banyak sekali tapi jika kalian masih pemula kalian hanya perlu mempelajari basicnya saja.

dan sebagai tambahan jika kalian tidak punya perangkat yang memadai (pc/laptop) kalian juka bisa belajar Pemprograman dengan offline maupun online menggunakan aplikasi tambahan di android, beberapa aplikasi yang bisa membantu untuk Belajar bahasa program silahkan kalian lihat di artikel ini Kumpulan aplikasi untuk belajar bahasa program di android.

3. paham Software dan Hardware


hacker yang handal atau profesional bisa di sebut juga orang yang mahir dalam bidang informatika. nah jika berurusan dengan informatika pasti kita tidak akan jauh - jauh dari softawe dan Hardware

untuk softawe jika kalian sudah mempelajari bahasa Pemprograman kalian akan sangat mudah sekali untuk memelajari cara kerja software bahkan membuat sofware sendiri.

begitu juga dengan Hardware kalian juga harus paham dengan perangkat - perangkat selain komputer khususnya perangat yang berkaitan dengan Jaringan.

4. mulai memasuki dunia Hacker


nah setelah kalian mempelajari Tahapan - tahapan di atas sekarang waktunya kalian mengenal dunia hacker lebih dalam lagi.

kenapa saya bahas ini di akhir padahal ini yang terpenting ?

karena kebanyakan orang yang ingin belajar menjadi hacker mereka terlalu terburu - buru menjadi Hacker, menjadi hacker bukanlah perkara yang mudah dan tidak ada yang namanya menjadi hacker dengan cepat, karna semua itu perlu melalui proses yang tidak sedikit.

dan sebagai tambahan sedikit tips untuk para hacker pemula jika kalian mempunyai ambisi untuk menjadi hacker kalian pasti akan mencari orang yang menurut kalian sudah mahir di bidang hacker kemudian kalian memintanya untuk mengajarkan kalian, lalu apakah mereka mau ? tentu saja tidak.

mungkin kalian akan di suruh ke om gugel Untuk mencari tau sendiri, karena mereka para hacker yang sudah berhasil mencapai tingkat atas bukan lah tipe orang pemalas, mereka juga belajar secara otodidak, mereka tidak suka dengan orang yang cuma mengemis ilmu. kalian juga harus belajar secara otodidak dengan mencari referensi tersendiri. dan ingat jangan pernah menanyakan tentang cara hack facebook, cara hack wifi apa lagi cara hack satelit.

tetpi jika kalian masih pemula pasti kalian tidak tahu harus belajar dari mana untuk menguasai teknik - teknik hacking. maka dari itu kalian perlu Masuk ke Forum - Forum hacker dan juga kompetisi Hacker.

Jika kalian sudah melalui tahapan - tahapan menjadi hacker sekarang kalian perlu masuk ke
forum - forum hacker untuk mengetahui apa saja yang mereka biasa bincangkan. beberapa Forum - Forum Hacker yang cukup terkenal adalah HackThisSite , Evil Zone , Hack Day  dan masih banyak lagi.

sekian dulu artikel dari Mas Baz tentang Belajar Menjadi Hacker : Tahapan yang harus di lalui, semoga bermanfaat dan jangan lupa share ke teman kalian.

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter